Venezia Imbang atas Como, Eusebio Ungkap Peran Besar Bang Jay

BeritaNasional.com - Pelatih Venezia Eusebio Di Francesco menilai Jay Idzes sebagai kapten tim yang memiliki karakter solid dan mampu menyatukan para pemain di lapangan.
Hal tersebut diungkapkan mantan pelatih AS Roma itu setelah timnya hanya bermain imbang 1-1 melawan Como dalam lanjutan Serie A musim 2024/2025 pada Minggu (9/3/2025) dini hari.
"Idzes adalah pemain yang berkarakter dan memiliki kedalaman. Ia merupakan perekat tim yang sesungguhnya, sebuah kualitas fundamental bagi seorang kapten," ungkapnya dalam konferensi pers seusai laga yang dikutip dari laman resmi Venezia pada Minggu.
Menurut dia, sepanjang pertandingan, Jay Idzes dan rekan-rekannya mendominasi jalannya laga, tetapi kurang tenang dalam memanfaatkan peluang yang tercipta.
"Masalah kami bukan dalam membangun permainan, tetapi pada penyelesaian akhir," katanya.
Ia menambahkan timnya berhasil mencetak gol melalui tendangan penalti meskipun terdapat beberapa peluang dari permainan terbuka yang belum dapat dimaksimalkan dengan baik.
Pelatih asal Italia itu mengapresiasi perjuangan timnya yang terus berusaha hingga menit akhir dan meraih hasil imbang berkat determinasi yang tinggi.
Dalam beberapa pertandingan terakhir, lanjutnya, Venezia secara konsisten menunjukkan daya juang yang kuat, dan hasil imbang melawan Como menjadi bentuk penghargaan atas sikap tersebut.
Di Francesco juga menekankan bahwa konsistensi tim tak lepas dari peran besar kapten yang dijuluki Bang Jay ini, Dia yang menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab.
"Ia mewakili Venezia dengan cara terbaik dan mampu menginspirasi rekan-rekan setimnya," tuturnya.
Di Francesco mengatakan pertandingan melawan Como berlangsung seimbang dan terbuka untuk berbagai kemungkinan hasil.
Pada babak pertama, terutama dalam 20 menit terakhir, Venezia memiliki banyak peluang untuk unggul, tetapi penjaga gawang lawan melakukan beberapa penyelamatan krusial.
Dengan hasil imbang ketiga secara beruntun, Venezia masih bertahan di peringkat ke-19 klasemen sementara Serie A musim 2024/2025 dengan koleksi 19 poin dari 28 pertandingan.
9 bulan yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 18 jam yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu