Anaknya Diperiksa Polisi Terkait Video Syur, Begini Kata David Bayu

Oleh: Mufit
Rabu, 07 Agustus 2024 | 23:02 WIB
Audrey Davis rampung menjalani pemeriksaan (BeritaNasional/Mufit)
Audrey Davis rampung menjalani pemeriksaan (BeritaNasional/Mufit)

BeritaNasional.com - Musisi David Bayu buka suara soal video syur yang viral di media sosial dan disebut-sebut mirip anaknya, Audrey Davis (AD). David mengaku akan memberikan dukungan untuk Audrey.

“Selalu support untuk anak. Intinya selalu support untuk anak. Mohon doanya,” kata David Bayu di Polda Metro Jaya, Rabu (7/8/2024).

David bakal selalu memberikan support pada anaknya yang tengah diterpa isu tak sedap atas video viral yang disebut-sebut mirip anak tercintanya itu. 

Adapun soal penyebar video syur itu, David lebih menyerahkannya ke proses hukum yang berlaku.

David juga lebih memilih menyerahkan persoalan kasus tersebut ke pengacaranya. Begitu juga proses pemeriksaan anaknya sebagai saksi di kasus dugaan penyebaran video syur mirip dirinya, pihaknya bakal mengikuti prosedur hukum yang ada.

"Ikuti prosedurnya dan saya serahkan Pak Sandy (pengacara Audrey, Sandy Arifin)," tuturnya. 

Diketahui, anak musisi David Naif alias David Bayu, Audrey Davis rampung menjalani pemeriksaan klarifikasi terkait video syur mirip dirinya di Polda Metro Jaya, Rabu (7/8/2024).

Kuasa Hukum Audrey, Sandy Arifin mengatakan, dalam pemeriksaan itu kliennya dicecar dengan 29 pertanyaan terkait video syur mirip Audrey Davis. 

"Hari ini agendanya kami sebagai tim kuasa hukum untuk klien kami, Mbak Audrey, tadi kami sudah mendampingi, kurang lebih ada sekitar 29 pertanyaan yang sudah kami sampaikan," kata dia di Polda Metro Jaya, Rabu (7/8/2024).

Namun, Sandy enggan mengungkap terkait materi penyidikan yang ditanyakan kepada anak musisi tersebut.

"Untuk materinya, silakan teman-teman ditanyakan kepada pihak penyidik. Tapi intinya tadi semua apa yang disampaikan kepada kami sudah jelas dan detail di pihak penyidik," ungkapnya. 

Lebih lanjut, Sandy mengatakan pihaknya juga memberikan beberapa barang bukti terkait pengambilan klarifikasi tersebut. 

Namun, dia tidak merinci apa saja barang bukti yang diberikan kepada penyidik.

"Ya ada beberapa yang disampaikan, tapi kami tidak bisa menyampaikan, termasuk materi dan juga apa barang bukti yang kita sampaikan, rekan-rekan bisa menanyakan kepada pihak penyidik," tuturnya. sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: