Ridwan Kamil Siapkan Program Pasar Murah untuk Menjawab Kebutuhan Bahan Pokok yang Terjangkau
BeritaNasional.com - Calon Gubernur Jakarta Nomor Urut 1, Ridwan Kamil, melakukan senam bersama emak-emak di Waduk Aseni, Jakarta Barat, pada Sabtu (28/9/2024). Dalam kesempatan itu, Ridwan Kamil juga sempat menyerap aspirasi warga di sana.
RK begitu Cagub Jakarta ini akrab disapa menyatakan bahwa permasalahan yang dia temukan di lokasi tersebut sebagian besar berkaitan dengan ekonomi, seperti tingginya harga bahan pokok.
"Prioritas (masalah) adalah ekonomi. Rata-rata yang saya pantau, karena ibu-ibu juga, mereka ingin harga bahan pokok lebih terjangkau," kata Ridwan Kamil kepada wartawan.
Oleh karena itu, dia akan berusaha mengatasi persoalan tersebut dengan menghadirkan program Pasar Murah. Program ini akan dilaksanakan secara rutin, satu kali dalam sebulan.
"InsyaAllah sebulan sekali ada pasar murah. Dimulai dengan konsep Pak Ariza, tebus murah gitu. Tapi nanti akan dirutinkan sebulan sekali," ujar Ridwan Kamil.
Tidak hanya program Pasar Murah, Ridwan Kamil juga memperkenalkan program Kredit Mesra, yaitu kredit tanpa bunga dan agunan. Selanjutnya, dia juga memaparkan program anggaran Rp 200 juta untuk setiap RW.
"Tadi juga saya sampaikan bahwa program-program yang disukai, ternyata RW-nya akan diberikan anggaran untuk kepentingan mereka. Ada kredit murah tanpa bunga dan agunan untuk kepentingan mereka, ada mobil curhat juga untuk kepentingan mereka, dan lain-lain," tandasnya.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 23 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 19 jam yang lalu
HUKUM | 23 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
POLITIK | 17 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu