Haji Oding Punya Harapan Besar terhadap Pj Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi

Oleh: Tarmizi Hamdi
Jumat, 18 Oktober 2024 | 17:30 WIB
Pj Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi. (Foto/Berita Jakarta)
Pj Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi. (Foto/Berita Jakarta)

BeritaNasional.com - Ketua Umum Badan Musyawarah (Bamus) Suku Betawi 1982 Zainuddin memiliki harapan besar terhadao Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi.

Pria yang akrab disapa Haji Oding tersebut menginginkan Teguh bisa mempersiapkan Jakarta sebagai kota global, pusat ekonomi nasional, dan kawasan aglomerasi dengan waktu singkat.

"Saya yakin beliau akan mampu meletakan konsepsi strategis menghantarkan era peralihan Jakarta kelak saat tidak lagi sebagai Ibukota," ujarnya yang dikutip dari Berita Jakarta pada Jumat (18/10/2024).

Oding juga berharap Teguh memberikan kesempatan dan memfasilitasi warga Betawi untuk berkontribusi dalam pemikiran maupun tindakan membangun Jakarta. Menurut dia, Teguh mempunyai bekal yang baik untuk memimpin Jakarta.

"Pak Teguh juga sudah pernah menjabat Pj Gubernur di sejumlah provinsi di Indonesia. Saya yakin Pak Teguh punya kapabilitas," ucapnya.

Bukan hanya itu, Oding mengingatkan Teguh agar memastikan pelaksanaan Pemilihan Gubernur Jakarta (Pilgub) 2024 Jakarta bisa berjalan sukses, lancar, dan kondusif.

"Saya kira ini juga harus menjadi fokus perhatian Pak Teguh. Termasuk untuk memastikan netralitas aparatur sipil negara di Pemprov DKI," ucapnya.

Penunjukan Teguh Setyabudi yang merupakan Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dirjen Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri tersebut oleh Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) sudah berpedoman atas usulan dalam Rapat Paripurna DPRD DKI Jakarta. 

"Bagi saya siapa pun yang kemudian ditunjuk oleh Presiden Jokowi tentu harus kita hormati karena proses penunjukan tersebut telah sesuai dengan aturan yang berlaku," tandasnya.

Oding juga yakin Teguh dapat memajukan Jakarta meski hanya menjabat beberapa bulan.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: