KPK: 8 Orang Terjaring dalam OTT di Bengkulu
BeritaNasional.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan 8 orang dalam operasi tangkap tangan (OTT) terkait kasus dugaan pungutan pegawai untuk pendanaan Pilkada 2024.
Salah satu orang yang diamankan KPK dalam kasus tersebut ialah Gubernur Bengkulu sekaligus Calon Gubernur petahana nomor urut 2, Rohidin Mersyah.
Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika menyatakan kedelapan orang yang diamankan lembaga antirasuah berasal dari jajaran Pemerintah Daerah Provinsi Bengkulu.
"Sampai dengan saat ini, sudah ada 8 orang di jajaran Pemda Provinsi Bengkulu yang sudah diamankan KPK," ujar Tessa dalam keterangan tertulis, Minggu (24/11/2024).
Tessa mengatakan, tim penyidik KPK juga mengamankan sejumlah barang bukti dari operasi tangkap tangan (OTT) yang dilaksanakan di Bengkulu.
"Juga turut diamankan uang, dokumen dan barang bukti elektronik," tuturnya.
Meski demikian, dirinya belum bisa mengungkap berapa banyak uang yang diamankan lembaga antirasuah lantaran tim penyidik sedang melakukan perhitungan.
“Uang masih dihitung teman-teman penyidik KPK di lapangan,” kata dia.
Dia pun mengucapkan terima kasih karena 8 tersangka yang diamankan bisa berjalan dengan lancar karena kontribusi dari Polda Bengkulu.
"KPK mengapresiasi jajaran Polri, baik Kapolda Bengkulu Irjen Pol Anwar, Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Deddy Nata, beserta jajaran. Atas dukungannya dalam membantu proses pengamanan kegiatan tangkap tangan yang dilakukan oleh KPK di Provinsi Bengkulu," tandasnya.
5 bulan yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 jam yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 jam yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu