KPU DKI Larang Arak-arakan dalam Acara Penetapan Pramono-Rano sebagai Pemenang Pilgub Jakarta 2024

Oleh: Lydia Fransisca
Selasa, 07 Januari 2025 | 18:33 WIB
Pramono-Rano pemenang Pilgub Jakarta 2024 (Beritanasional/Elvis)
Pramono-Rano pemenang Pilgub Jakarta 2024 (Beritanasional/Elvis)

BeritaNasional.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta melarang Pramono Anung-Rano Karno untuk melakukan arak-arakan dalam acara penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ).

Adapun penetapan ini akan dilakukan pada Kamis (9/1/2025) mendatang di Hotel Pullman Central Park, Jakarta Barat.

"Tidak boleh ada arak-arakan," kata Ketua KPU DKI Jakarta Wahyu Dinata kepada wartawan di Jakarta Selatan, Selasa (7/1/2025).

Selain itu, Wahyu juga melarang seluruh mantan peserta Pilgub Jakarta 2024 untuk membawa pendukungnya dalam acara ini.

"Karena pesertanya cukup banyak, mohon juga jangan membawa pendukung," ujar Wahyu.

Wahyu menjelaskan, hal ini dilarang karena penetapan merupakan acara resmi berupa Rapat Pleno KPU.

"Penetapan itu kan agenda resmi ya berupa pleno, tapi ini bagian dari konsolidasi dan rekonsiliasi kami," ucap Wahyu.

Diberitakan sebelumnya,Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta akan menetapkan Pramono Anung-Rano Karno sebagai Gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ) terpilih pada Kamis (9/1/2025) mendatang.

Ketua KPU DKI Jakarta Wahyu Dinata mengatakan, penetapan akan dilakukan pada pukul 13.00 WIB di Hotel Pullman Central Park, Jakarta Barat.

"Penetapan tetap dilaksanakan pada tanggal 9 Januari 2025. InsyaAllah di Hotel Pullman Central Park dimulai makan siang pada 13.00," kata Wahyu kepada wartawan di Jakarta Selatan, Selasa (7/1/2025).

Wahyu mengungkapkan, dia juga mengundang para mantan kandidat Pilgub Jakarta 2024 dalam acara penetapan ini, mulai dari Ridwan Kamil-Suswono dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana.

"Mas Pram kemarin kami datang memastikan hadir. Insya Allah Bang Doel hadir. Tadi sebelum ke Bang Doel, kami ke Pak Suswono, kebetulan Pak RK masih ada tugas," ujar Wahyu.

"Pak Suswono memastikan, Insya Allah Pak RK hadir, kalaupun tidak hadir, Pak Suswono akan hadir. Pak Dharma Pongrekun InsyaAllah dengan Pak Kun Wardana akan hadir termasuk kepada stakeholder terkait," sambungnya.


 sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: