Djoko Tjandra Bantah Kenal Harun Masiku, KPK Temukan Informasi Bukti Pertemuan di Malaysia

BeritaNasional.com - Eks terpidana kasus korupsi Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI), Djoko Soegiarto Tjandra, membantah mengenal mantan calon legislatif PDIP, Harun Masiku.
Menurut Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Tessa Mahardhika, bantahan tersebut merupakan hak pribadi Djoko Tjandra sebagai saksi dalam kasus ini.
“Kalau ada saksi yang menyatakan seperti itu (membantah), itu merupakan hak yang bersangkutan untuk menyampaikan,” ujar Tessa di Gedung Merah Putih, dikutip Kamis (10/4/2025).
Meski demikian, Tessa menegaskan bahwa penyidik menemukan informasi yang menunjukkan adanya pertemuan antara Djoko Tjandra dan Harun Masiku di Kuala Lumpur, Malaysia.
“Ya, info yang kami dapatkan, balik lagi, penyidik mendapatkan informasi adanya pertemuan Saudara Djoko Tjandra dengan Harun Masiku di Kuala Lumpur,” tuturnya.
Tessa mempertanyakan apakah bantahan Djoko Tjandra itu didukung dengan fakta yang valid. Ia menambahkan bahwa KPK akan mendalami hal tersebut lebih lanjut.
“Nah, pertanyaannya kan, apakah informasi tersebut valid atau terkonfirmasi? Itulah fungsinya ada pemanggilan saksi, ada konfirmasi dengan alat-alat bukti yang ada,” jelasnya.
Ia juga menyebut bahwa hal tersebut menjadi tugas tim penyidik untuk membuktikan kebenaran pernyataan Djoko Tjandra di pengadilan.
“Nah, tentunya nanti tugas penyidik lah yang akan membuktikan atau mencari alat bukti mana yang akan dimasukkan ke dalam berkas perkara,” ucap Tessa.
Sebelumnya, Djoko Tjandra membantah mengenal Harun Masiku yang hingga kini masih berstatus buronan setelah diperiksa oleh tim penyidik KPK.
"Mana tahu saya, nggak kenal kok. Tidak, tidak. Saya tidak kenal. Sama sekali," ujar Djoko kepada awak media.
Ia bersikeras tidak memiliki hubungan apa pun dengan Harun Masiku. Djoko juga membantah memberikan bantuan dalam pelarian Harun sehingga hingga kini belum tertangkap.
"Woh ya nggak betul (memberi bantuan). Kenal aja nggak, gimana mau bantu? Nggak kenal saya, gimana saya mau cerita," kata Djoko.
10 bulan yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu