Menhub Ajak Masyarakat Gunakan Kereta Bandara saat Menuju YIA
BeritaNasional.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, mengajak masyarakat menggunakan kereta bandara menuju Yogyakarta International Airport (YIA).
“Saya mengajak masyarakat untuk menggunakan kereta bandara YIA. Angkutan massal ini dibangun pemerintah untuk memudahkan dan mempercepat pergerakan masyarakat dari dan menuju bandara,” ujar Menhub saat mengecek Stasiun Kereta Bandara YIA, belum lama ini.
Dalam satu hari, Kereta Bandara YIA melakukan perjalanan sebanyak 21 kali pulang pergi. Adapun stasiun yang dilewati antara lain Stasiun Wates dan Stasiun Yogyakarta.
Sedangkan waktu tempuh Kota Yogyakarta-Bandara YIA sekitar 90 menit menggunakan kendaraan darat.
Jika menggunakan KA Bandara YIA, waktu tempuhnya hanya sekitar 40 menit.
Menhub menyebut YIA telah memiliki integrasi antar moda yang sangat baik, karena memiliki akses transportasi yang beragam seperti bus Damri dan kereta bandara.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu