PKB Berpeluang Usung Marzuki Mustamar Hadapi Khofifah di Jatim, Cak Imin Bilang Begini

Oleh: Ahda Bayhaqi
Selasa, 28 Mei 2024 | 17:36 WIB
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (kiri). (BeritaNasional/Elvis Sendouw)
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (kiri). (BeritaNasional/Elvis Sendouw)

BeritaNasional.com - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar angkat bicara soal peluang mengusung KH Marzuki Mustamar untuk menghadapi Khofifah Indar Parawansa di Pilgub Jawa Timur. 

Politikus yang akrab disapa Cak Imin ini mengaku tengah mempersiapkan Marzuki sebagai bakal calon gubernur Jawa Timur.

"Ya, kami sedang konsolidasi ya untuk dipersiapkan, nanti kami lihat surveinya," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (28/5/2024).

Cak Imin mengaku siap menghadapi pasangan calon gubernur petahana di Jawa Timur. Dia menunggu apakah Khofifah bakal segera resmi diusung.

"Siapa saja, pokoknya kan kita belum tahu siapa saja calon-calon yang akan muncul," katanya.

Sementara itu, PKB terus melakukan simulasi tentang siapa yang akan diusung. Pekan depan, ada rapat internal untuk evaluasi pilkada.

"Minggu depan ini, akan ada rapat khusus evaluasi pilkada, terutama salah satunya Jatim," kata Cak Imin.

PKB juga masih dalam proses komunikasi dengan partai-partai untuk bertarung di Jawa Timur.

"Masih proses, kita sampai hari ini belum ambil kesimpulan," katanya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: