RK-Kaesang Vs Anies, Pengamat: Bakal Kompetitif di Pilkada Jakarta 2024
BeritaNasional.com - Pengamat Politik UIN Jakarta Zaki Mubarak menilai pasangan eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Ketum PSI Kaesang Pangarep bakal cukup kompetitif jika melawan eks Capres Anies Baswedan di Pilgub Jakarta 2024.
“Yang saat ini dilirik, Ridwan Kamil dengan Kaesang. Mungkin cukup kompetitif di Jakarta,” ujar Zaki kepada Beritanasional.com, Minggu (16/6/2024).
Akan tetapi, ia melihat RK belum memastikan bakal bertarung di Jakarta lantaran bakal melawan Anies di Jakarta sementara memiliki elektabilitas dan popularitas baik di Jawa Barat.
“Tapi sikap politik RK saat ini belum jelas. Yang saya baca, RK cenderung maju di Pilgub Jabar jika Anies maju di DKI,” tuturnya.
Ia menduga Ridwan Kamil bakal memilih main aman dan menghindari risiko kekalahan karena memiliki peluang menang di Jawa Barat lebih besar.
“RK tampaknya pilih main aman, menghindari risiko. Peluang menang di Pilgub Jabar lebih besar sebab tidak ada nama-nama besar yang saat ini muncul,” kata dia.
Sebelumnya, Kaesang mengaku siap dipasangkan dengan Anies Baswedan ataupun Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024.
"Kalau saya ditanya siap atau enggak ya harus siap," kata Kaesang kepada wartawan di Kantor DPP PSI, Jakarta Pusat, Kamis (13/6/2024).
Kaesang berujar, ia tak masalah jika harus berduet dengan kedua orang itu. Bahkan, ia mengaku tak perlu meminta izin dari sang ayah, Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Siap juga. Saya balik lagi namanya politik, kita ya nggak masalah kok dengan siapapun," ujar Kaesang.
"Ya memang saya perlu izin? Saya Ketua Umum, saya ada kursi di sini, beda dong," tambahnya.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu