Susul Airlangga, Jusuf Hamka Keluar dari Partai Golkar

Oleh: Lydia Fransisca
Minggu, 11 Agustus 2024 | 20:45 WIB
Jusuf Hamka keluar dari Golkar (Beritanasional/Panji)
Jusuf Hamka keluar dari Golkar (Beritanasional/Panji)

BeritaNasional.com Jusuf Hamka mengumumkan bahwa dirinya mengundurkan diri sebagai kader Partai Golkar. Keputusan ini dibagikan Jusuf Hamka usai Airlangga Hartarto mundur sebagai Ketua Umum Partai Golkar.

Ia pun menegaskan bahwa dia sudah tak terlibat lagi dalam kegiatan Partai Golkar apapun, termasuk isu pencalonan dirinya di Pilkada Jakarta 2024.

"Betul, betul (saya mundur dari Partai Golkar)," kata Jusuf Hamka kepada wartawan, Minggu (11/8/2024).

Jusuf berujar, alasan ia mundur karena keluarga. Sebab, mulanya keluarga dia tak menyetujui dirinya terjun ke dunia politik.

"Alasannya, pertama keluarga saya. Memang sudah waktu kemarin saya dicalonkan juga bilang nggak usah berpolitik," ujar Jusuf.

Alasan selanjutnya adalah ia merasa sudah terlalu tua dan ingin berkeliling dan bersenang-senang.

"Kedua, saya sebentar lagi mau punya cucu. Ketiga, istri saya bilang sudah tua kita mau jalan-jalan aja happy-happy," tambah Jusuf.

Terakhir, alasan dia ingin keluar karena sang anak memintanya membangun masjid di seluruh provinsi di Indonesia.

"Dan keempat anak-anak saya bilang, buat masjid seribu masjid itu seluruh provinsi paling tidak 38 provisi ada Masjid Babah Alun," tegas Jusuf.

"Jadi tugas saya berat. Jadi mau nggak mau pas kebenaran ada momentum. Saya melihat Pak Airlangga terzolimi saya juga takut nanti berpolitik juga terzolimi," tandasnya.
 sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: