Militer Israel Fokus Serang Hizbullah di Lebanon

Oleh: Dyah Ratna Meta Novia
Kamis, 22 Agustus 2024 | 17:00 WIB
Ilustrasi Israel dan Hizbullah saling serang (Foto/NBC News)
Ilustrasi Israel dan Hizbullah saling serang (Foto/NBC News)

BeritaNasional.com - Israel menyatakan, sebanyak 80 roket yang diluncurkan dari Lebanon menuju permukiman di perbatasan. Sejumlah roket berhasil dicegat dan lainnya menyebabkan kebakaran.

Menurut Channel 12, sebanyak 80 roket ditembakkan dari Lebanon sejak Selasa pagi. Haaretz melaporkan, roket menyebabkan kebakaran di dua lokasi di utara Israel. Petugas pemadam kebakaran berjuang memadamkan api

Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant mengatakan, saat ini militernya secara bertahap mengalihkan perhatian dari Gaza ke perbatasan utara Israel dengan Lebanon. Sementara itu Israel dan militan Hizbullah dukungan Iran melakukan serangan lintas perbatasan baru pada hari Rabu (21/8/2024).

Dalam serangan pada malam sebelumnya, Israel mengatakan militernya menghantam fasilitas gudang senjata yang digunakan Hizbullah di Lebanon Timur di dekat perbatasan dengan Suriah. Sedikitnya satu orang tewas dan 30 terluka, termasuk anak-anak, kata kementerian kesehatan Lebanon dalam sebuah pernyataan.

Dikutip dari VOA, Hizbullah juga telah menarget markas militer Israel di Dataran Tinggi Golan yang dikuasai Israel. Dua rumah rusak di desa Katzrin, kata militer Israel, dan sedikitnya satu orang terluka sewaktu puluhan tembakan dilepaskan dari Lebanon ke daerah itu.

Juru Bicara Militer Israel Letkol Nadav Shoshani mengunggah foto di media sosial mengenai apa yang ia sebut rumah yang rusak di Katzrin, Israel. Ia mengatakan, tidak ada target lain di area itu selain permukiman warga sipil dan anak-anak yang sedang libur musim panas.”

“Serangan-serangan terhadap warga sipil kami tidak akan dibiarkan tanpa dibalas,” lanjutnya. Israel fokus melakukan serangan balasan terhadap Hizbullah.
 sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: