Sayangi Tubuh Kamu. Stop Main Gawai Saat Jam Tidur

Oleh: Sri Utami Setia Ningrum
Sabtu, 12 Oktober 2024 | 03:00 WIB
(BeritaNasional/Freepik)
(BeritaNasional/Freepik)

BeritaNasional.com -  Zaman sekarang siapa sih yang engga punya handphone? Bahkan satu orang bisa memiliki lebih dari dua handphone loh...
Artinya kita sudah sulit untuk lepas dari benda satu ini karena memang sebanyaaaaak itu manfaat yang bisa kita rasakan khususnya dalam berkomunikasi. 

Tapi tahukah kamu kalau handphone atau gawai juga memberikan efek buruk pada tubuh kamu. Alih-alih manfaat yang didapat, justru mudarat yang terjadi. Seperti kebiasaan bermain gawai menjelang tidur malam.

Entah bermain game, streaming video, atau memeriksa media sosial, kepoin aktifitas mantan juga aktifitas gebetan gawai pun akhirnya jadi “teman tidur”. Dalih melepas penat setelah seharian beraktivitas seringkali membuat seseorang lupa waktu.

Fakta ini setidaknya dibuktikan oleh penelitian dari National Sleep Foundation. Ia memerkirakan sebesar 48%orang di Amerika menggunakan gawai seperti smartphone, tablet, atau laptop di atas tempat tidur.

Tapi tahukan? Aktivitas tersebut tidak akan membuat kamu rileks lalu tertidur dengan sendirinya tapi terjadi justru sebaliknya. Riset dari Griffith University and Murdoch University mengungkapkan kebiasaan tersebut berdampak buruk pada kualitas dan kuantitas tidur.

Sebelum tidur, seseorang setidaknya membutuhkan rentang waktu 30 menit hingga satu jam agar otak benar-benar beristirahat dan terbebas dari beban aktivitas. Bersantai di ranjang sambil bermain gawai justru akan membuat sistem saraf emosi dalam tubuh tetap aktif. Alih-alih terlelap, tubuh malah terjaga alias begadang.

Selain itu, cahaya biru yang dihasilkan telepon seluler akan merusak jam biologis tubuh kamu. Ia mengganggu proses produksi hormon melatonin dalam tubuh. Hormon ini fungsinya sangat penting yakni mengatur siklus tidur seseorang. Nah kalau hormon ini terganggu dan otak yang seharusnya memproduksi melatonin ketika siap tidur terpapar sinar biru dari gawai kamu, maka itulah yang membuat kamu sulit tidur.

Selain sulit tidur sinar yang dipancarkan gawai kamu juga bisa mengurangi ketajaman pandangan. Mata kamu jadi cepat mengalami masalah apalagi main gawai dengan kondisi lampu padam. 

Jadi gimana masih mau main gawai di saat tubuh kamu sudah meminta untuk istirahat?? yuks sayangi tubuhmu
 sinpo

Editor: Sri Utami Setia Ningrum
Komentar: