Profil Menpora Dito Ariotedjo yang Jadi Menteri Termuda di Kabinet Merah Putih

Oleh: Tim Redaksi
Senin, 21 Oktober 2024 | 22:00 WIB
Menpora Dito Ariotedjo. (Foto/Dokumentasi Kemenpora)
Menpora Dito Ariotedjo. (Foto/Dokumentasi Kemenpora)

BeritaNasional.com - Dito Ariotedjo adalah seorang politikus Golkar yang kini menjabat Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). 

Pria bernama lengkap Ario Bimo Nandito Ariotedjo ini menjadi menteri termuda di Kabinet Merah Putih. 

Pria yang lahir pada 25 September 1990 ini adalah anak bungsu di antara tiga bersaudara dari pasangan Arie Prabowo Ariotedjo dan Arti Laksmigati Ariotedjo. 

Ayahnya menjabat Direktur Utama PT Aneka Tambang dari 2017 hingga 2019 sebelum meninggalkan posisi tersebut. 

Kakek Dito, yaitu Marsekal Madya TNI (Purn) dan Sri Bimo Ariotedjo, adalah duta besar Indonesia untuk Filipina pada 1973 hingga 1977. 

Aryo Prakoso Ariotedjo dan Dwi Lestari Pramesti Ariotedjo adalah dua kakak Dito. Dito menyelesaikan sekolah dasar di SD Tarakanita 2 di Jakarta. Lanjut ke pendidikan SMP di Al Azhar dan melanjutkan pendidikan di SMA Negeri 6 di Jakarta. Pada 2012, dia menyelesaikan kuliahnya di Fakultas Hukum Universitas Indonesia. 

Dito telah mendirikan berbagai bisnis, termasuk coworking space, bisnis energi, pertahanan, dan start-up. Semua ini tergabung dalam induk perusahaan Grupara Ventures yang diarsipkan pada 17/5/2019 di Wayback Machine. 

Selain itu, ia juga pernah menjabat Komisaris Utama di beberapa perusahaan, seperti Syailendra Pangan Indonesia dan PT Kartika Kara Eka Nusa. 

Pada akhir 2021, Dito membentuk dan membangun Rans Sport bersama Raffi Ahmad dan Rudy Salim, CEO Prestige Motor. 

Dito juga menjabat sebagai Chairman Rans Nusantara FC. Pada April 2022, Dito dianggap sebagai anggota tim ahli Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia. Dari 7 anggota tim ahli lainnya, Dito adalah yang termuda.

(Novita Dwiyanti/Magang)sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: