Gelar Rapat Bahas Pagar Laut, Komisi IV DPR Minta KKP Seret Pelaku ke Jalur Hukum
BeritaNasional.com - Komisi IV DPR RI menggelar rapat kerja dengan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Sakti Wahyu Trenggono di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (22/1/2025). Rapat kerja salah satunya membahas polemik pagar laut di pesisir Kabupaten Tangerang, Banten.
Ketua Komisi IV DPR Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto meminta Kementerian KKP mengambil tindakan konkret atas masalah pagar laut ini.
"Mengambil tindakan konkret dalam membongkar pagar laut di kabupaten Tangerang," kata Titiek membuka rapat.
Titiek juga meminta agar dilakukan penegakan hukum yang tegas dan transparan agar memberikan efek jera kepada pelaku.
"Namun, upaya tersebut harus diikuti dengan tindak lanjut penegakan hukum yang tegas dan transparan kepada pelaku utama agar menjadi efek jera dan tidak terulang kembali di daerah lain," kata Titiek.
Sementara itu, TNI Angkatan Laut (AL) akan turut terlibat bersama Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bakal kembali melanjutkan pembongkaran pagar laut yang berada di perairan Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu (22/1/2025).
"TNI khusus TNI AL bersama Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) telah sepakat melaksanakan pembongkaran tersebut," kata Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen Hariyanto saat dikonfirmasi.
Hariyanto menjelaskan keterlibatan prajurit dalam pembongkaran pagar laut ini telah sesuai arahan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto setelah sebelumnya dilakukan beberapa waktu lalu.
“Serta memperhatikan dan membantu masyarakat nelayan untuk memiliki akses perahu nelayan dengan mudah dan cepat keluar masuk juga tentunya berorientasi pada kelestarian dan keindahan lingkungan pesisir," ujarnya.
7 bulan yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu