KPK Kembali Periksa Eks Mensos terkait Penyaluran Bansos Covid-19 Tahun 2020

Oleh: Panji Septo R
Selasa, 04 November 2025 | 14:20 WIB
KPK kembali periksa eks Mensos terkait penyaluran Bansos Covid-19 tahun 2020. (Foto/Setkab)
KPK kembali periksa eks Mensos terkait penyaluran Bansos Covid-19 tahun 2020. (Foto/Setkab)

BeritaNasional.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memeriksa eks Menteri Sosial (Mensos) Juliari Peter Batubara terkait kasus dugaan korupsi penyaluran bansos 2020. Juru Bicara KPK Budi Prasetyo menyampaikan, pemeriksaan terhadap kader PDIP tersebut dilaksanakan di Lapas Kelas I Tangerang.

"Hari ini KPK menjadwalkan pemeriksaan dugaan korupsi penyaluran bansos beras untuk keluarga penerima manfaat (KPM) pada Program Keluarga Harapan (PKH) TA 2020," kata Budi dalam keterangan tertulis, Selasa (4/11/2025).

Dalam kasus ini, Budi mengungkapkan, KPK sudah mencegah empat orang untuk berpergian ke luar negeri. Di antaranya Rudy Tanoe dan Dirut DNR Logistics tahun 2018-2022 Kanisius Jerry Tengker, Direktur Operasional DNR Logistics tahun 2021-2024 Herry Tho dan eks Direktur Jenderal Pemberdayaan Sosial Kemensos Edi Suharto.

Sebagai informasi, kasus ini merupakan pengembangan perkara pengadaan bansos beras presiden saat penanggulangan pandemi COVID-19 di wilayah Jabodetabek tahun 2020 lalu. 

Juru Bicara KPK saat itu, Tessa Mahardhika menyebut bahwa kasus tersebut mengakibatkan kerugian negara mencapai Rp 125 miliar.

"Kerugian sementara Rp 125 miliar," ujar Tessa.

Tessa mengatakan, kasus itu bermula dari laporan masyarakat pada saat KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Kemensos 2020. Laporan itu lalu dilakukan penyelidikan.sinpo

Editor: Kiswondari
Komentar: