Pemprov DKI Bakal Buka Posko Pilkada Jakarta 2024, Ini Fungsinya

Oleh: Lydia Fransisca
Rabu, 03 April 2024 | 12:45 WIB
Ilustrasi kotak suara. (Foto/freepik)
Ilustrasi kotak suara. (Foto/freepik)

Indonesiaglobe.id - Pemprov DKI Jakarta bakal membentuk posko Pilkada 2024 di Kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Balai Kota, Jakarta Pusat.

Kepala Badan Kesbangpol DKI Jakarta, Taufan Bakri, mengatakan posko ini akan bertugas memediasai para tim sukses yang berselisih.

"Kami akan membentuk posko Pilkada untuk pemilihan gubernur tentunya di kantor kami, untuk melihat kalau terjadi gesekan-gesekan di lapisan timses bisa kita anulir di posko," kata Taufan saat menghadiri sosialisasi tahapan Pilkada DKI di Jakarta Pusat, dikutip Rabu (3/4/2024).

Nantinya, lanjut Taufan, posko ini akan memiliki anggota dari jajaran Polda Metro Jaya, Kodam Jaya, hingga KPU dan Bawaslu.

"Posko bisa berjalan salah satunya adalah dengan anggota yang banyak dari Polda, Kodam Jaya, kejaksaan, SKPDA terkait, KPU, Bawaslu, dan unsur masyarakat lainnya," ujar Taufan.

Diberitakan sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta memulai sosialisasi tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2024, Selasa (2/3/2024) kemarin.

Ketua KPU DKI Jakarta, Wahyu Dinata, menegaskan Pilgub Jakarta 2024 akan dilaksanakan pada 27 November mendatang.

"Jadi kami, DKI Jakarta, beserta dengan 38 provinsi dan lebih dari 514 kabupaten/kota akan mengadakan Pilgub pada 27 November 2024," kata Wahyu saat sosialisasi di Jakarta Pusat.

Wahyu menjelaskan, Pilgub DKI menjadi satu-satunya yang bisa terselenggara selama dua putaran. Jika terjadi putaran kedua, akan diselenggarakan di antara Januari hingga Februari. 

"Kami dapat amanat pemilihan gubernur DKI dua putaran, kami juga merancangnya dua putaran. Ini kami juga sudah koordinasi dengan Pemprov, hanya pemprov yang melaksana dua putaran," jelas Wahyu.

"Kalau sesuai rencana, putaran kedua dilaksanakan antara bulan Januari, Februari tahun 2025, kami belum menetapkan," tambahnya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: