Dukung Prabowo-Gibran, PKB Pastikan Tak Bakal Rusak Harmoni Koalisi Indonesia Maju

Oleh: Ahda Bayhaqi
Jumat, 26 April 2024 | 12:48 WIB
Presiden Terpilih Prabowo Subianto (kiri) kunjungi Muhaimin Iskandar. (BeritaNasional/Elvis Sendouw).
Presiden Terpilih Prabowo Subianto (kiri) kunjungi Muhaimin Iskandar. (BeritaNasional/Elvis Sendouw).

BeritaNasional.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengingatkan partai-partai di Koalisi Indonesia Maju (KIM) tidak perlu khawatir dengan kerjasama yang akan dibangun bersama Presiden terpilih Prabowo Subianto. PKB menjamin tidak bermaksud partai-partai di KIM yang sudah lebih dulu mendukung Prabowo.

"Jadi kepada teman-teman Koalisi Indonesia Maju nggak usah ragu, nggak usah risau terhadap kunjungan kunjungan, karena apa? Karena PKB dari dulu mentradisikan silaturahim dan tidak ingin mengganggu yang lain," kata Waketum PKB Jazilul Fawaid kepada wartawan, Jumat (26/4/2024). 

PKB tidak ingin merusak harmoni di antara partai KIM. Jazilul mengatakan, kerjasama PKB dengan Prabowo sebagai tanda rekonsiliasi usai Pemilu 2024.

"Tentu PKB tidak ingin merusak harmoni yang ada di Koalisi Indonesia Maju. PKB hanya ingin kalau Pilpres harus berujung pada keakraban, pada silaturahim, dan itu sudah dibuktikan oleh Pak Prabowo oleh Gus Muhaimin, saya pikir sinyal itu jelas," ujar Jazilul.

Menurut Jazilul, pertemuan Prabowo dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar merupakan lampu hijau bahwa PKB akan bergabung dengan koalisi pemerintahan Prabowo-Gibran mendatang.

"Kalau disebut hijau hijaunya hijau tua lah. artinya kehadiran pak prabowo ke kantor PKB selepas dinyatakan atau menerima SK keputusan presiden terpilih itu artinya PKB adalah bagian yang kira-kira dalam dugaan saya prioritas untuk diajak bekerjasama," jelasnya. sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: