Ditawari Maju di Pilgub Jakarta, Kaesang Malah Usul Usung Ridwan Kamil

Oleh: Ahda Bayhaqi
Kamis, 11 Juli 2024 | 20:35 WIB
Ketum PSI Kaesang Pangarep bersama pengurus PSI sambangi markas Golkar. (BeritaNasional/Elvis Sendouw)
Ketum PSI Kaesang Pangarep bersama pengurus PSI sambangi markas Golkar. (BeritaNasional/Elvis Sendouw)

BeritaNasional.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menjawab tawaran Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto untuk didukung sebagai calon gubernur Jakarta di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Kaesang ditawari maju bersama kader Golkar Jusuf Hamka.

Menjawab tawaran itu, Kaesang justru berbalik mengusulkan nama Ridwan Kamil untuk menjadi calon gubernur Jakarta. 

Saat ini, Ridwan Kamil masih gamang apakah bakal maju sebagai calon gubernur di Jakarta atau Jawa Barat.

Menurut Kaesang, Ridwan Kamil bisa mencari tantangan baru dengan maju sebagai calon gubernur Jakarta.

"Ada Pak RK, mungkin kalau pak RK sudah bosan di Jabar mungkin bisa mencari tantangan baru ya di DKI Jakarta," kata Kaesang seusai pertemuan dengan Airlangga di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Kamis (11/7/2024).

Kaesang mengaku belum memutuskan apakah bakal maju di Pilkada 2024. Dia mengatakan masih ada waktu 49 hari sampai pendaftaran bakal calon kepala daerah di KPU.

Kaesang masih menunggu dinamika politik, khusus di Jakarta, sampai mendekati waktu pendaftaran.

"Tapi, balik lagi ini politik sangat dinamis, khususnya di Jakarta. Jadi, kami tunggu saja sampai nanti akhir pendaftaran di 29 Agustus," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyatakan siap mengusung Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep sebagai bakal calon gubernur Jakarta di Pilkada 2024. Hal itu disampaikan Airlangga di hadapan Kaesang saat pertemuan Golkar dan PSI.

Meski Kaesang belum menyatakan sikap akan maju di Pilgub Jakarta, Golkar siap mendukung putra bungsu Presiden Joko Widodo itu maju sebagai calon gubernur. 

"Kesimpulannya masih ada waktu untuk memutuskan masih ada waktu dua bulan tetapi apabila kesempatan itu ada dan Mas Kaesang siap untuk maju, Partai Golkar akan mendukung," ujar Airlangga di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Kamis (11/7/2024).

Airlangga mengatakan, Golkar menyiapkan Jusuf Hamka alias Babah Alun sebagai bakal calon wakil gubernur Jakarta bila Kaesang bersedia maju.

"Mas Kaesang seandainya beliau memilih Jakarta saya siapkan kader Partai Golkar yang sudah malang melintang di infrastruktur yaitu Babah Alun," kata menko perekonomian ini.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: