Setelah Dilantik sebagai Menkum HAM, Supratman Ungkap Hubungan dengan Yasonna

Oleh: Lydia Fransisca
Senin, 19 Agustus 2024 | 16:10 WIB
Suasana pelantikan menteri empat menteri di Istana Negara, Jakarta, Senin. (Foto/Setpres Jokowi)
Suasana pelantikan menteri empat menteri di Istana Negara, Jakarta, Senin. (Foto/Setpres Jokowi)

BeritaNasional.com - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkum HAM) Supratman Andi Agtas menyatakan hubungannya dengan Yasonna H. Laoly cukup baik.

Hal tersebut dikatakannya setelah Pelantikan Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024 di Istana Negara, Jakarta, Senin (19/8/2024).

‘’Saya berteman baik dengan Pak Yasonna dan semalam kami juga kontak dan saya sampaikan bahwa tentu tidak mungkin seketika semua kami ubah dan lain sebagainya,’’ ungkapnya setelah pelatikan.

Kader Gerindra tersebut memastikan program yang sudah dijalankan menteri sebelumnya, Yasonna, akan dilanjutkan dan disempurnakan.

Intinya adalah semua program-program yang baik yang telah dilakukan oleh menteri sebelumnya menjadi kewajiban kami untuk menyempurnakan itu dan melanjutkan,’’ ucapnya.

Supratman membantah adanya kepentingan politik di balik pergantian menteri dari PDIP ini.

‘’Enggak ada masalah soal itu. Kan kewenangan, hak prerogatif presiden. Jadi, enggak ada sekali dikotomi yang antara partai pemerintah atau yang lain-lain. Presiden memberi kepercayaan tugas saya untuk melaksanakan tugas itu,’’ tandasnya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: