Heru Budi: Saya Tak Komentar Terkait Program Calon Gubernur, Silakan Saja

Oleh: Lydia Fransisca
Selasa, 03 September 2024 | 12:15 WIB
Paslon Dharma-Kun saat akan menjalani tes kesehatan di RSUD Tarakan. (BeritaNasional/Lydia)
Paslon Dharma-Kun saat akan menjalani tes kesehatan di RSUD Tarakan. (BeritaNasional/Lydia)

BeritaNasional.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono enggan mengomentari program-program yang ditawarkan oleh bakal calon gubernur dan wakil gubernur Pilgub 2024.

Mulanya, Heru dimintai komentar terkait janji bakal calon gubernur jalur independen Dharma Pongrekun yang bakal menggratiskan sewa Jakarta International Stadium (JIS) untuk Persija.

Menanggapi hal tersebut, Heru menegaskan dirinya tak akan mengomentari apa pun.

"Terkait dengan program-program calon gubernur, saya tidak komentar, saya serahkan ke mereka," kata Heru kepada wartawan di Jakarta Selatan pada Selasa (3/9/2024).

Heru menuturkan program-program tersebut akan dijalankan oleh mereka jika terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur. Karena itu, dia mempersilakan program apa pun untuk ditawarkan kepada masyarakat.

"Nanti, kalau mereka menang, mereka yang melaksanakan. Jadi silakan saja," tegas Heru.

Diberitakan sebelumnya, bakal calon gubernur Jakarta dari jalur independen Dharma Pongrekun berjanji menjadikan JIS sebagai markas dari klub sepak bola Persija.

Dharma mengatakan dirinya ingin JIS bisa dinikmati oleh klub sepak bola berlambang Monas tersebut. 

Sebab, kini Persija tak memiliki markas di Jakarta dan harga sewa yang tinggi menjadi alasan belum berkandang di JIS.

"Kami akan mengkaji bagaimana baiknya agar JIS bisa dipakai oleh Persija, bisa dinikmati oleh penggemar Persija, khususnya sahabat-sahabat saya dari Jakmania," kata Dharma kepada wartawan pada Kamis (29/8/2024).

Dharma menuturkan dirinya membuka peluang menggratiskan JIS untuk Persija jika ada anggaran lebih di APBD.

 "Kalau memang memungkinkan, anggaran ada, maka kalau perlu kami gratiskan," ucap Dharma.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: