Pimpinan MPR Agendakan Ulang Pertemuan dengan SBY dan Megawati Besok
BeritaNasional.com - Pimpinan MPR RI bertemu dengan para mantan presiden dan wakil presiden untuk mengirimkan undangan pelantikan presiden dan wakil presiden 2024-2029.
Ketua MPR RI Ahmad Muzani mengatakan bahwa sejatinya pimpinan MPR akan menemui Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri dan Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono pada hari ini, Rabu (16/10/2024).
Tetapi SBY dan Megawati belum konfirmasi bisa ditemui. Ia mengungkap SBY ada kegiatan lain sehingga pertemuan harus diagendakan ulang besok
"Mungkin besok, karena ada beberapa kegiatan yang sudah direncanakan," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/10/2024).
Sementara, Muzani tidak menjelaskan alasan Megawati tidak bisa ditemui hari ini. Ia hanya mengatakan pertemuan akan diagendakan ulang.
"Iya sedang direncanakan juga, mungkin besok," katanya.
Sementara itu, pimpinan MPR akan mengantarkan undangan kepada mantan Wapres Try Sutrisno.
"Iya kami hari ini akan mengantarkan undangan pelantikan ke pak Try Sutrisno, kami mengharapkan beliau sebagai wakil presiden bisa hadir, pada acara pelantikan Presiden dan Wapres 20 Oktober yang akan datang," kata Muzani.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 23 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 19 jam yang lalu
HUKUM | 23 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
POLITIK | 17 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu