Prabowo Instruksikan Anak Buahnya Pantau Transportasi Publik untuk Arus Mudik 2025

Oleh: Tim Redaksi
Jumat, 28 Februari 2025 | 18:30 WIB
Presiden Prabowo Subianto. (Foto/BPMI Setpres)
Presiden Prabowo Subianto. (Foto/BPMI Setpres)

BeritaNasional.com - Presiden Indonesia Prabowo Subianto menginstruksikan menteri perhubungan, menteri BUMN, menteri PU, dan menteri terkait memastikan transportasi serta pelayanan publik berjalan dengan baik.

Hal tersebut dikatakan mantan menteri pertahanan ini saat konferensi pers di Bandara Halim Perdanakusuma pada Jumat (28/2/2025).

Prabowo mengatakan kesiapan fasilitas transportasi dan pelayanan publik semakin memudahkan masyarakat saat mudik Lebaran 2025.

‘’Menhub, menteri BUMN, menteri PU, dan semua menteri terkait juga terus akan memantau dan memastikan semua fasilitas transportasi dan pelayanan publik dapat berjalan lancar aman dan memudahkan arus mudik masyarakat,’’ paparnya. 

Bukan hanya itu, mantan Danjen Kopassus ini berencana menurunkan harga tiket pesawat selama dua pekan dan menurunkan tarif tol di beberapa ruas jalan utama saat liburan Idul Fitri.

‘’Kita juga mempersiapkan penurunan harga tiket pesawat selama dua minggu yg akan datang dan jg penurunan tarif jalan tol di beberapa ruas jalan utama liburan idul fitri dan hari raya nyepi dan waktunya kali ini sangat berdekatan,’’ katanya.

Tak lupa, Presiden Prabowo turut memberikan ucapan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan kepada seluruh umat Islam.

‘’Tentunya, saya ingin ucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan bagi semua umat islam yang menjalankannya. Juga mohon maaf lahir dan batin semoga ibadah kita diterima oleh Allah,’’ tandasnya.

 sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: