21 Warga Palestina Meninggal Akibat Serangan Israel di Rafah

Oleh: Dyah Ratna Meta Novia
Rabu, 29 Mei 2024 | 12:03 WIB
Ilustrasi Israel terus gempur Rafah (Foto/Inst Gaza Now)
Ilustrasi Israel terus gempur Rafah (Foto/Inst Gaza Now)

BeritaNasional.com - Sedikitnya 21 warga Palestina tewas dan puluhan lainnya luka-luka pada Selasa (28/5/2024) akibat serangan Israel terhadap tenda-tenda pengungsian di area Al-Mawasi di sebelah barat Kota Rafah, Jalur Gaza selatan.

Sumber keamanan mengatakan kepada Xinhua bahwa artileri Israel mengebom tenda-tenda pengungsian di area Al-Mawasi di tepi pantai barat Rafah. Al-Mawasi merupakan zona kemanusiaan tempat warga di Gaza sebelumnya mengungsi atas perintah militer Israel.

Narasumber medis setempat mengatakan kepada Xinhua bahwa pengeboman Israel mengakibatkan sedikitnya 20 orang tewas, termasuk wanita dan anak-anak, dan puluhan lainnya luka-luka. 

Dikutip dari Antara, Rabu(29/5/2024), sejumlah negara seperti Australia, Selandia Baru, Brasil, Meksiko, dan Venezuela ikut mengecam serangan angkatan bersenjata Israel (IDF) terhadap kamp-kamp pengungsi Palestina di Kota Rafah, selatan Jalur Gaza.

Kementerian Luar Negeri Brasil dalam pernyataannya, Pemerintah Brazil mengutuk tindakan lanjutan IDF terhadap wilayah di mana penduduk sipil Gaza terkonsentrasi.

“Sebab tindakan tersebut merupakan pelanggaran sistematis terhadap penduduk sipil, hak asasi manusia dan hukum humaniter internasional, serta pengabaian yang mencolok terhadap tindakan sementara yang disetujui beberapa hari lalu oleh Mahkamah Internasional,” demikian dalam pernyataan tersebut.
 
 

 sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: